Bunda Literasi Didampingi Duta Baca, Apresiasi Aplikasi E-library OKU Timur
OKUTIMUR.CO, Martapura – Setelah diLuncurkan Aplikasi E-library yakni perpustakaan Digital dan Pojok Baca Digital dibuat Dinas Perpustakaan dan Kearsipan yang bekerja sama dengan PT. Aksaramaya Jakarta
di Launching Bupati OKU Timur H.Lanosin St bersamaan Kampung Dongeng di Balai Rakyat, Selasa (13/12/ 2022).
Kegiatan ini mendapatkan tanggapan positif dari Bunda literasi dr. Sheila Noberta yang merupakan Ketua TP PKK Bahkan dia berharap aplikasi library ini bisa digunakan semua masyarakat kegunaan nya untuk mencerdaskan sehingga akan muncul keluarga-keluarga Literasi, anak-anak muda yang gemar membaca.
”Karena dengan membaca kita bisa mencapai kesejahteraan dengan sendirinya akan meningkatkan level IPM kabupaten Oku Timur lebih meningkat,” Jelasnya
Ditanyai kolaborasi dengan Dinas perpustakaan Sumatera Selatan, Sheila menyampaikan selama ini sudah dilakukan berkolaborasi dengan mengeluarkan ide pemikiran segala program.
“Insyaallah tahun depan sudah banyak sekali program-program yang akan di eksekusi dalam bidang literasi, mudah-mudahan ini menambah semangat dalam meningkatkan kegemaran membaca di OKU Timur sehingga menjadi generasi yang ini literasi di Provinsi Sumatera Selatan,” Jelasnya.
Hal Ini juga merupakan programnya gubernur Sumatera Selatan untuk menjadikan OKU Timur lebih maju, Sehingga dapat mewujudkan dan memantaskan diri untuk bisa mendukung program Bapak Gubernur menjadikan OKU Timur lumbung literasi.
”Intinya mengajak seluruh masyarakat untuk menggemari membaca menjadikan membaca sebagai life style kemudian meningkatkan kemampuan membaca dari membaca memahami kemudian menerapkan sehingga menghasilkan suatu produk dan jasa untuk kesejahteraan,” Kata Sheila.
Selain itu sebagai generasi muda didaulatnya siswa pelajar SMP Negeri 1 Martapura sebagai duta baca tingkat pelajar SMP Kelas VIII Rippada Judaza Enos, Dia merupakan putra Bupati mengajak agar generasi muda dapat terus menerus membaca karena melalui buku bacaan yang dinilai segala ilmu pengetahuan dapat dikuasai.
”Generasi muda agar selalu semangat dalam meningkatkan kegemaran membaca dan meningkatkan ilmu pengetahuan apa lagi masa sekarang di era digital semua nya di permudah,” Pungkasnya. (JA)